- Home > Solutions > Taktik marketing > Prediksi volume, nilai, dan sumber usaha
Taktik marketing
- Panduan penulisan konsep
- Pengembangan konsep
- Skrining konsep secara cepat
- Pengujian konsep
- Prediksi volume, nilai, dan sumber usaha
Prediksi volume, nilai, dan sumber usaha
Panduan penulisan konsep
Penulisan, pengembangan, dan penekanan konsep merupakan bagian yang integral dari pengembangan produk baru dan pengembangan iklan. Menyuling konsep untuk menjadikan mudah merupakan hal yang tersulit dari penulisan konsep. Semakin dekat dengan komunikasi yang nyata dan semakin dekat dengan kenyataan lebih baik. Konsep yang jelas dan terarah mencegah adanya stimulus yang membosankan dan bertele-tele yang hanya membuat peserta (atau target konsumen Anda) menjadi frustrasi.
Tidak mungkin untuk mengkomunikasikan arsitektur brand Anda secara realistis dalam komunikasi pasar. Konsep yang jelas namun panjang mungkin dapat mendapatkan hasil yang baik saat diuji (karena sulit untuk mendebat alasan yang dipromosikan oleh konsep Anda), tetapi akan gagal untuk merefleksikan realita untuk berkomunikasi dalam pasar (in-market).
Konsep yang terbaik adalah mudah dan terdiri dari:
Pengembangan konsep
Pengembangan konsep penting untuk mengoptimasi ide produk bagi target group Anda. Biasanya pengembangan konsep mencakup menjabarkan beberapa konsep diantara focus groups dengan peserta dari target group. Konsep tersebut bisa ide produk yang berbeda atau produk yang sama dengan fokus benefit atau manfaat produk yang berbeda, baik secara emosional, konsumen, atau fungsional. Menjabarkan konsep yang secara arah berbeda dalam proposition dan manfaat pendukung utama (key supporting benefits) akan membantu dalam mempelajari dalam tingkat apa konsep tersebut perlu dikomunikasikan.
Sebagai contoh:
Cara ini akan mengungkapkan konsep mana yang cocok dengan konsumen, dan mana yang tidak. Selain itu juga akan membantu moderator untuk memfasilitasi peserta untuk mengoptimasi konsep menjadi satu yang paling menarik. Perlu diperhatikan bahwa dengan belajar dari apa yang tidak berhasil seringkali memberikan wawasan yang paling dalam.
Setelah setiap focus group discussion, tim dari Cimigo dan tim Anda akan berkumpul kembali untuk merangkum pembelajaran dari grup tersebut untuk menajamkan dan optimalkan konsep yang ada dengan tujuan untuk mempunyai pesan proposition yang final di akhir semua diskusi grup.
Diskusi tersebut dimoderasi untuk mendapatkan perspektif dari target grup untuk:
Mengerti keputusan dan perjalanan pembelian:
- Pertimbangan memilih produk.
- Motivasi dan penghalang dalam memilih produk.
- Pendorong dari brand pilihan.
- Touchpoints dan yang mempengaruhinya.
Mengulang pengembangan konsep untuk mengeksplorasi:
- Reaksi spontan.
- Wawasan dari konsep / Concept insight (kebenaran, relevansi, dan kemenarikan), kemampuan untuk mempengaruhi perilaku.
- Keuntungan dari konsep dan alasan untuk percaya (reason to believe).
- Reaksi terhadap nama brand dan asosiasinya.
- Pengertian dan pesan yang didapat..
- Relevansi.
- Pembedaan.
- Kredibilitas
- Daya tarik dan ketertarikan.
- Harga dan sumber usaha.
Cimigo akan membantu Anda mengoptimasi konsep untuk target group Anda dan menentukan mana yang perlu dilepas dan mana yang mempunyai potensi untuk di daur ulang baik untuk waktu yang akan datang atau untuk target group lainnya.
Skrining konsep cepat (Rapid Concept Screening)
Seringkali ada terlalu banyak ide yang mencari sumber dan pengembangan dalam corong inovasi klien kami. Ide-ide tersebut mungkin telah dikembangkan dari bawah ke atas, mengikuti proses inovasi, atau mungkin ide yang pernah diluncurkan secara sukses oleh klien di suatu negara dan ingin melihat potensinya di negara lain. Untuk membantu menyaring dan berfokus kepada konsep dengan potensi terbaik, Cimigo akan secara kuantitatif menyaring konsep secara cepat, untuk membantu dalam proses pengambilan keputusan dan membantu agar sumber daya dapat terfokus kepada kesempatan yang terbaik.
Skrining konsep cepat menawarkan keuntungan sebagai berikut:
- Cepat dan mudah dilakukan.
- Menyaring banyak ide.
- Belajar potensi konsep secara langsung
- Menilai prediksi kesempatan volume terbaik.
- Stimulus apapun – konsep, iklan cetak, videomatic, dapat digunakan.
- Menyaring ide untuk dapat bergerak cepat.
Layanan ini tersedia sebagai solusi RapidSurvey self-service atau kami juga dapat membantu Anda dengan layanan yang disesuaikan.
Hasil survei ini menilai konsep berdasarkan:
- Kesempatan volume terbaik
- Konsep yang paling menarik
- Skor ketertarikan, skor pembelian dan skor sukses
Pengujian konsep
Memvalidasi konsep secara kuantitatif adalah bagian integral dari layanan pengembangan produk baru kami. Menguji konsep yang telah dioptimasi mencakup memvalidasi:
Untuk dapat menyediakan perkiraan volume dan nilai yang berarti untuk menilai kelayakan komersial, Cimigo perlu memecahkan “kode” keputusan membeli secara individu. Jika kebanyakan pemodelan pasar hanya mengumpulkan banyak orang (yaitu semua peserta survei) menggunakan matriks secara keseluruhan, Cimigo menganalisis setiap keputusan pembelian dari tiap individu. Kami kemudian menetapkan tolok ukur minimum yang sulit dan tervalidasi untuk setiap peserta dalam survei pengujian konsep ini.
Pendekatan kami memastikan jawaban dari peserta survei terhadap konsep adalah positif dalam setiap aspek yang dievaluasi. Sebagai contoh, jika suatu kemasan tidak menarik, tetapi semua faktor yang lain menarik, kami menyadari bahwa hal ini tidak akan menghasilkan keputusan membeli bagi individu ini. Karenanya, meski ada ketertarikan secara umum yang positif, namun kami tidak menghitung individu ini dalam perkiraan volume dan nilai. Hal ini merupakan standar yang sulit untuk dinilai, tetapi suatu standar yang menghasilkan perkiraan penjualan yang telah terbukti berulang kali.
Pendekatan Cimigo menyadari bahwa tidak semua individu terbuka terhadap perubahan dan juga memperhitungkan keterlibatan individu tersebut secara historis dengan brand dan varian yang sedang diuji. Matriks utama yang membantu kami untuk membuat perkiraan yang akurat dari kesuksesan komersial adalah:
Skor ketertarikan
Merupakan hal yang lumrah kalau tidak semua konsumen akan tertarik untuk mencoba. Pengukuran ini menilai ketertarikan untuk mencoba berdasarkan konsep yang ditunjukkan.
Skor membeli
Untuk seorang konsumen mau membeli, mereka tidak boleh menolak aspek utama manapun dari konsep tersebut. Sangat tidak mungkin mereka akan membeli bahkan jika mereka hanya menolak satu aspek saja. Nilai membeli mencakup semua konsumen yang bereaksi positif terhadap semua aspek. Aspek utama adalah: daya tarik secara umum, relevansi janji, relevansi klaim, daya tarik desain, daya tarik nama, dan harga untuk kemasan yang ditunjukkan.
Skor sukses
Menentukan persentase membeli saat meluncurkan produk. Cimigo dapat memprediksi sukses, dan lebih penting lagi, dimana konsep akan gagal.
Cimigo dapat mendiagnosa hambatan untuk membeli dan menuntun peningkatan serta dampak dari kesuksesan mengatasi hambatan.
Diagnostik membantu kami untuk menyarankan pilihan yang lebih baik dalam konsep Anda, seiring dengan apa yang perlu diangkat dan diubah.
Prediksi volume, nilai, dan sumber usaha
Cimigo akan menggunakan hasil uji konsep untuk memprediksi volume, nilai, dan sumber usaha (termasuk kanibalisasi). Untuk melakukan ini, kami menggunakan tiga poin data lanjutan (atau berbagai skenario dalam simulator), yang akan berkaitan dengan perencanaan marketing dan komersial. Secara spesifik yaitu:
- Distribusi yang ditekankan kepada target (target-weighted distribution).
- Kesadaran target (target awareness).
- Pembagian volume saat ini (Current volume shares).
Secara gabungan, analisis ini memampukan kami untuk menentukan perkiraan komersial utama sesuai dengan jangka waktu peluncuran dan target yang telah disebutkan sebelumnya.
- Penetrasi.
- Volume tahunan (sebelum dan sesudah kanibalisasi portofolio sendiri).
- Nilai tahunan dari penjualan ritel (sebelum dan sesudah kanibalisasi portofolio sendiri).
- Pembagian ritel dari penjualan (Retail share of sales).
Analisis ini menyediakan dukungan kasus bisnis yang diperlukan untuk mendukung komersialisasi, memampukan peluncuran, dan pengelolaan hambatan terhadap sukses yang sudah dikenali.